Positive Parenting

💝 Hello Mama !

Si kecil yang ceria,percaya diri dan terbuka untuk mencoba hal-hal baru,tentu merupakan impian setiap mama. Karena itu, beri si kecil kesempatan untuk mengembangkan potensi yang ada di dalam dirinya dengan menyediakan lingkungan yang dapat merangsang kreatifitas serta nutrisi yang lengkap sesuai dengan usia nya.

Kali ini, Saya ingin memperkenalkan metode Positive Parenting yang sudah saya terapkan kepada anak-anak saya.
Metode ini saya dapatkan sewaktu saya mengikuti seminar parenting yang diadakan oleh Dancow beberapa tahun lalu. Dan alhamdulillah saya suka,cocok dan berhasil ...

Dengan pendekatan Positive Parenting, yaitu pola asuh yang suportif, konstruktif dan menyenangkan. 

Diharapkan orangtua memiliki pemahaman terhadap tumbuh kembang si kecil, sehingga dapat memberikan stimulasi yang tepat sesuai dengan usianya. Anda bisa memulainya dengan lebih kreatif menemukan ide-ide permainan saat beraamanya serta mencoba berbagai menu makanan variatif untuk mendukung tumbuh kembangnya. 

Si kecil Athalla 

💞 Stimulasi  yang diperlukan si kecil


Ingin menerapkan positive parenting dalam membesarkan si kecil ? Mudah kok mom! Pastikan Mama mengenali karakter dan kemampuan yang dimilikinya serta memberikan stimulasi yang tepat sesuai tahapan tumbuh kembangnya dengan cara yang menyenangkan. Bermain adalah salah satunya. Si kecil bisa mempelajari banyak hal sambil bermain,berikan stimulasi dan dukungan positif ketika bermain dengannya.



Memahami si Kecil dengan Positive Parenting 

Secara teori, terdapat standar tentang pencapaian tahapan tumbuh kembang seorang anak. Namun perlu di ingat bahwa setiap anak adalah individu yang unik,misalnya : ada anak-anak yang perkembangan motorik nya pesat,sementara kemampuan komunikasinya masih perlu dilatih, adapula yang sebaliknya. Menurut Dian Clark Johnson (positiveparenting.com), keberagaman tumbuh kembang yang tengah dihadapi anak anda bisa jadi hanya satu dari proses perkembangannya dan ini normal saja terjadi. Mama perlu memahami kemampuan mana yang masih perlu dilatih dan bagaimana cara yang tepat untuk memberikan stimulasi agar perkembangan sikecil bisa lebih optimal.

Ada berbagai macam cara dan media untuk menstimulasi anak. Namun saya akan menerangkan nya di artikel saya berikut nya ya Mama ...

So,tungguin kelanjutannya dari Catatan Kesih Latief yaa ...

Salam 💝



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sensasi Mandi Parfume Bareng Vitalis Parfume Moisturizing Body Wash

Toyota All New Rush

Kemeriahan Syukuran Kumpulan Emak-emak Blogger di KEB 11 Tahun